Kolaborasi Daniel Dyonisius Dengan Varnasvara DI Single “Kinasih”

Daniel Dyonisius & Varnasvara (istimewa)

 Jakarta DJC – Gitaris jazz, Daniel Dyonisius terus mengembankan karya bermusiknya, dan bekerjasama dengan banyak nama. Hal ini tentunya disesuaikan dengan kebutuhan karya-karya musiknya. Kali ini musisi asal Jakarta ini mengajak kolaborasi group etno-jazz asal Jakarta bernama Varnasvara. Kolaborasi keduanya menghasilkan single terbaru bertajuk ‘Kinasih’ dibawah bendera label, Demajors. Kolaborasi antara Daniel Dyonisius dan Varnasvara ini bukan kali pertama, karena beberapa waktu lalu keduanya juga pernah berkolaborai dan menghasilkan lagu “Relung” yang juga dibawah label yang sama.

            Menurut Daniel Dyonisius tentang lagu terbarunya ini, merupakan representasi suara dari kesedihan atas kematian seorang kekasih dan optimisme melankolis akan pertemuan kembali di dunia akhirat. Dualitas ini juga tercermin dalam perpaduan bait lagu yang menghantui dengan refrain yang membangkitkan harapan, serta sandingan melodi sederhana dengan pergerakan harmoni yang cukup kompleks.

Sebuah komposisi lagu, yang diharapkan bisa membangkitkan emosi yang kontras dengan menghadirkan campuran unik vokal yang menghantui, synthesizer yang menarik, dan gitar yang menyayat hati dengan alat musik tradisional Indonesia (talempong, kongahyan, dan ketipung). Lagu inipun hadir dengan perpaduan yang tidak biasa antara folktronica, synthwave, indie rock, dan jazz fusion bagi para pendengarnya. (sTr)

Diberdayakan oleh Blogger.