Choi Jin Hyuk Dipastikan Akan Menemui Fans-nya Di Indonesia
Billi Boy Santoso, Fero Walandouw & Atoek Faturachman
Jakarta, DJC – Drama Korea (Drakor)
faktanya memang digemari, yang sukses memuncukan banyak nama aktor Korea yang memiliki
fans cukup banyak di tanah air. Salah satunya adalah Choi Jin Hyuk, yang sukses
dengan film “Day And Night”, sebuah
drakor yang sangat popular di sini, dan masih tayang di Netfix. Ada kabar baik
bagi penggemar Choi Jin Hyuk di Indonesia, khususnya yang berada di Jakarta,
karena aktor, penyanyi dan model yang sedang naik daun ini dipastikan akan
menemui fansnya di tanah air. Dengan menggelar FAN CON yang bertajuk: “DAY AND NIGHT – FAN CON Tour in Jakarta”,
yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 23 November 2024 bertempat di
Gandaria City Hall Jakarta Selatan.
Adalah promotor Annyeong
Entertainment, berkolaborasi dengan PAS Entertainment yang memprakarsai gelaran
FAN CON tersebut. Selain sukses di “Day
And Night”, diketahui aktor Choi Jin Hyuk juga dikenal karena perannya
dalam seri televisi “Gu Family Book”
dan “The Heirs”, kemudian ia menjadi
pemeran utama dalam drama “Emergency
Couple”, “Pride and Prejudise Tunnel”, “The Last Empress”, “Zombie Detective”, “Rugal”,
dll. Selain dikenal sebagai aktor papan atas Choi Jin Hyuk dikenal juga sebagai
Model dan Penyanyi POP dengan kualitas suara yang tidak diragukan, karena dia
memulai awal karirnya dari ajang lomba nyanyi dan menjadi juara. Hits lagunya
menjadi OST di beberapa filmnya seperti: “Enough
To Die”, “Sad Song”, “Even If Choose Up”. “Dont Look back”, “Best Wishes To You”,
“The Love I Tried To Forget”, dan lainnya. Tak mengherankan jika namanya
sangat popular di Indonesia.
Pada jumpa pers yang digelar di sebuah
mal. Kawasan Sudirman, Jakarta (26/09.24), Fero Walandouw dari Annyeong
Entertainment mengungkapkan, bahwa Choi Jin Hyuk memiliki fans base yang cukup besar di Indoneisa, dan kedatangannya pasti
sangat dinantikan. Lebih lanjut, Fero yang menjabat sebagai Director Marcom di Annyeong
Entertainment ini mengatakan, “Banyak sekali drama series serta film yang
dibintangi Choi yang sukses dan selalu masuk ke rating teratas. Dia mengawali
karir sebagai penyanyi muda yang lolos menjadi pemenang dalam kompetisi
menyanyi KBS Survival Star Audition.
Tidak heran ketika Choi memutuskan lebih fokus sebagai aktor, dia tetap menunjukan
kemampuan bernyanyi dalam OST film-film yang dibintanginya”,
Kepada awak media, CEO Annyeong
Entertainment, Billi Boy Santoso menjelaskan seputar konsep pada FAN CON yang
mereka adakan, “Konsep yang kita buat sesuai dengan hasil diskusi dengan Choi,
akan dilakukan secara intimate.
Rangkaian acara akan berlangsung sekitar 2 jam. Dimulai dengan Talk Show, Games, hingga Uji Nyali dimana
Choi akan ditantang memasak masakan Indonesia. Dan tentunya Choi akan menghibur
penggemarnya dengan tampil dalam konser intimate
membawakan sekitar 6- 7 buah lagu hits
yang menjadi OST di film-film nya yang popular.”
Sedangkan menurut Atoek Faturachman dari
PAS Entertainment menambahkan bahwa gelaran FAN CON ini akan dikemas dengan
menghadirkan berbagai kegiatan yang seru. “Disini, penonton akan dibawa ke
dalam suasana film-film yang pernah diperankan oleh Choi Jin Hyuk dengan gimmick dekorasi happening art. serta suguhan unik kuliner di area Food Cort dengan menghadirkan jajanan
KOREA versus INDONESIA yang similliar. Kami berusaha dalam setiap event yang
diadakan untuk selalu memadukan kultur Indonesia dan Korea. Kali ini dimulai
dengan kulinernya, di atas panggung Choi Jin Hyuk yang akan memasak perpaduan
masakan Korea dan Indonesia dan di area foyer
akan disuguhkan jajanan yang memiliki kesamaan diantara 2 negara.” Imbuhnya.
Untuk mendapatkan tiket FAN CON diatas, presale
tiket akan dilakukan dengan memberikan potongan harga sebesar 20% dari harga
regular untuk semua kategori pada hari Selasa tanggal 1 Oktober 2024 atau
bertepatan dengan Hari Kesaktian Pancasila. Dengan persyaratan wajib follow IG
Promotor @annyeong.entertainment dan @pas.entertainmen. (sTr)
Post a Comment