“Torang Indonesia” Lagu Dari Sebuah Persahabatan Untuk Indonesia

 

Jakarta, DJC – Momen Kemerdekaan Republik Indonesia banyak dipilih untuk materi sebuah karya musik. Seperti Atta Halilintar, yang berusaha menyuarakan persatuan Indonesia, saat merilis “Torang Indonesia”. Sebuah lagu yang memang diluncurkan menjelang momen 17 Agustus yang sangat sakral bagi masyarakat Indonesia. Walaupun lagu bertemakan Indonesia bukan hal baru bagi Atta, akan tetapi di lagu ini Atta berkolaboraai dengan musisi-musisi asal timur Indonesia, yaitu Hasail, Alan Darmawan, Susi, Carmen dan Safril. Termasuk Atta juga mengajak keluarganya untuk ikut berkontribusi di lagu ini. Dimana nama Anang Hermasyah, Ashanty, bahkan sang istri Aurel Hermansyah juga menyumbang suara di lagu ini.

            Secara Harfiah, Torang Indonesia yang diambi dari bahasa Maluku yang berarti kita Indonesia. Sebagai sebuah bentuk dan rasa persatuan, yang tergambar pada lirik di lagu ini, yang tidak membedakan suku, warna kulit dan agama. ”Tidak masalah warna kulit kita berbeda, agama kita juga beda, bahkan suku kita juga beda, bahkan bahasa daerahnyapun beda. Akan tetapi kita semua tetap Indonesia, dan bersatu atas nama bangsa Indonesia.” Ugkap Atta saat menggelar launching single ini, di sebuah cafe bilangan Kemang, Jakarta Selatan (12/08/23).

            Melibatkan beberapa musisi dari timur khususnya dari Maluku Utara tak lepas dari peran Benny Laos, Bupati Marotai periode 2017 – 2022. Apalagi, Benny Laos mengaku memang sudah bersahabat cukup lama dengan Anang Hermansyah. Sang mantan Buoati ini berkeinginan untuk mengangkat talenta berbakat dari wilayahnya, termasuk memperkenalkan keindahan alamnya. Dari persahabatan inilah akhirnya muncul kolaborasi yang mengangkat keberagaman Indonesia.

            Lebih lanjut Benny Laos menambahkan, ”Saya memang sudah lebih dari 10 tahun bersahabat dengan mas Anang. Dan saya ingin berkolaborasi dengan sang menantu, Atta. Apalagi Atta merupakan sosok generasi muda yang kreatif. Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan bisa meningkatkan energi kreatif di dareah saya ke tingkat yang lebih tinggi lagi. Faktanya, di wilayah tinur Indonesia, memiliki banyak talenta yang cukup bisa diandalkan.”

            Senang banget bisa terlibat dalam lagu Torang Indonesia. Pesan lagunya bagus, video klipnya tuh mengandung arti yang bagus. Mengangkat keindahan alam dan pesan yang baik, perbedaan dijadikan satu," kata Aurel menambahkan.

            Lagu ”Torang Indonesia” ini menampilkan karakter musik yang lebih lebar, tidak hanya dari beat-beat modern, ada unsur musik etnik dan juga sedikit sentuhan dangdut, yang membuat lagu ini tampil cukup menarik. Apalagi didukung dengan music video yang istimewa, dengan menonjolkan keindahan alam di wilayah Indonesia Timur. (sTr)

 

 

Diberdayakan oleh Blogger.