KithLabo, Wadahi Musisi Independent Tanah Air

KithLabo Press Conference

Jakarta, DJC – Beberapa tahun terakhir, industri musik semakin marak. Banyak musisi independent yang bermuculan dan mulai eksis di panggung musik nasional. Apalagi saat ini industri musik juga semakin cepat menuju transformasi digital. Seperti diketahui, jumlah musisi independent yang mempublikasikan musik dan video di platform digital dan berkomunikasi dengan penggemar melalui media sosial meningkat secara signifikan.

            Maka diperlukan ‘wadah khusus’ untuk men-support aktifitas mereka. Kabar baik akhirnya datang, pada tahun 2018 Believe merilis Artist Services, untuk memperlebar jangkauan layanannya guna bertindak sebagai penguat & akselerator kesuksesan musisi independent. Hal ini untuk memberi mereka pengalaman yang diformulasi khusus, yang nantinya bisa menjamin mereka untuk menjangkau audiens lokal dan mengembangkannya di setiap tahap karier mereka. Dan pada pertengahan tahun 2020, Believe meluncurkan KithLabo sebagai merek pertama Artist Services di Indonesia yang fokus bekerja sama dengan musisi independent dalam aliran musik Pop Urban.

“Layanan dan tim KithLabo dengan sempurna mewujudkan nilai-nilai inti kami tentang keadilan, transparansi, keahlian dan kesetaraan. Kesuksesan musisi KithLabo dalam beberapa bulan terakhir adalah wujud yang jelas dan kualitas karya mereka yang didukung oleh kreasi dan implementasi strategi pemasaran yang terkini oleh tim lokal kami dan memanfaatkan dengan maksimal teknologi global kami yang solutif.” Ungkap Antoine El Iman, Managing Director SEA AU NZ Believe.

Gangga Live di KithLabo Press Conference

Hal ini dibutikan, bebereapa nama di bawah KithLabo berhasil meraih sukses. Sebut saja Hindia (salah satu musisi pertama yang bergabung) dengan single Menari Dengan Bayangan” telah mencapai total 530 juta streams di Spotify. Yura Yunita di album “Tutur Batin” sukses meraih penghargaan Penyanyi Wanita Terbaik untuk ketiga kalinya versi AMI Awards (2022). Termasuk Idgitaf dengan album “Semoga Sembuhmenjadi salah satu nominator Album Terbaik versi AMI Awards (2022). Dan beberapa nama lagi yang ikut bergabung, salah satunya RAN (2023).

“Dengan KithLabo kami akan menciptakan strategi pemasaran dan promosi yang terbaik. Kami juga akan mendukung para musisi untuk bebas berekspresi dengan total. Dan yang penting master rekaman tetap menjadi milik sang musisi.” Ungkap Dahlia Wijaya. Country Director of Believe Indonesia, saat menggelar Press Conference (08/03) di sebuah Coffe shop di Bilangan jakarta Selatan.. (sTr)

 

 

Diberdayakan oleh Blogger.