Hadir Lagi, The Fly Rilis “Let The Music”

 

The Fly (istimewa)

Jakarta, DJC – Lama tidak terdengar namanya, band asal Jakarta, The Fly rupanya masih mampu membuktikan eksistensinya. Sempat diterpa isyu bubar, The Fly yang kini beranggotakan KIN (gitar) dan LEVI (bass) ini justru terus bereksplorasi.  Band ini baru saja merilis lagu terbaru Let The Music. Di single terbarunya ini, mereka ingin menyampaikan bahwa setiap masalah akan lebih bisa diatasi jika kita mempunyai suatu “penyemangat” untuk menghadapinya, dan hal yang paling simpel dilakukan adalah mendengarkan musik. Musik memiliki semacam “kekuatan magis” untuk merubah mood seseorang seketika, bila kita merasa terpuruk maka mendengarkan musik yang bersemangat / enerjik adalah hal yang tepat dilakukan.  

Menurut band ini, sebagai manusia pasti pernah berhadapan dengan berbagai ragam masalah kehidupan seperti masalah percintaan, masalah pekerjaan yang sulit didapatkan, ataupun masalah lain yang bisa membuat dunia kita terasa “hancur” hingga kehilangan semangat untuk hidup. Selain berdoa dititik ini biasanya kita mencari sebuah “pelarian" bahkan mengasingkan diri untuk dapat bangkit kembali. Dengan musik inilah, bisa dijadikan salah satu penyemangat dalam menghadapi banyak problem hidup.

Hal ini dituangkan dalam lirik di lagu ini, pada bagian reffrain : "Let the music heals your heart / soul Let the music takes you off from all around you Let the music touch your heart". Single ini merupakan rilisan terbaru The Fly di akhir tahun 2022 ini setelah sebelumnya merilis dua single remake Terbang feat. Nagita Slavina dan Sebelah Mata di tahun 2019 lalu. (sTr)


Diberdayakan oleh Blogger.